DEMAK – Lebih dari 300 karyawan PT JSI Bandungrejo, Mranggen, mengikuti vaksinasi yang digelar Polres Demak, di area pabrik kayu lapis tersebut. Selain percepatan, tingginya antusias karyawan menyusul diperbolehkannya sholat tarawih dan mudik lebaran oleh Presiden Joko Widodo.
Staf HRD PT JSI, Yusuf Nur Mustofa, mengatakan, pihak perusahaan mewajibkan seluruh karyawan untuk vaksin dosis ketiga atau booster, sebelum ramadhan dan hari raya Idul Fitri. “Ini sebagai antisipasi penyebaran Covid19 nanti kalau karyawan kita beraktivitas atau mudik lebaran. Jadi, memang kita wajibkan semua karyawan sudah tervaksin sebelum ramadhan dan hari raya,” ujar Yusuf Nur Mustofa.
Sementara itu, Kapolsek Mranggen, Akp AM. Tohari, menyampaikan bahwa vaksinasi presisi terus dilakukan dengan jemput bola. “Kami terus berupaya maksimal untuk pencapaian vaksinasi dalam menghadapi bulan ramadhan dan hari raya. Kalau sudah tervaksin hingga dosis tiga, setidaknya herd emunity atau kekebalan sudah terbentuk. Karena sesuai anjuran presiden, vaksin booster menjadi syarat wajib bagi masyarakat untuk menjalankan sholat tarawih dan mudik lebaran nanti,” terang Kapolsek Mranggen.
Menjadi wilayah perbatasan Kota Semarang, vaksinasi booster di Kecamatan Mranggen terus dipercepat menjelang Bulan Ramadhan dan Hari Raya. Selain membuka pelayanan di tiga puskesmas, vaksinasi juga dilakukan dengan jemput bola. (*)