DEMAK – “Kita semua telah merasakan bahwa keberadaan Perumda Air Minum Kabupaten Demak di tengah masyarakat memberikan manfaat yang cukup besar, terutama dalam penyediaan air bersih bagi masyarakat Kabupaten Demak,” ujar Bupati Demak Hj dr Eistianah saat membuka pengundian reward bagi pelanggan dalam rangka Hari Ulang Tahun (HUT) ke-44 Perumda Air Minum Kabupaten Demak Tahun 2022 di hotel Amantis Demak kemarin.
Ditambahkan oleh Bupati bahwa saat ini PUDAM melayani kebutuhan air bagi lebih dari 56.000 pelanggan yang tersebar di 10 kecamatan di wilayah Kabupaten Demak.
“Untuk itu, saya minta kepada seluruh jajaran PUDAM agar terus meningkatkan kinerja, profesionalisme dan daya saing,” tegas bupati.
“Terus lakukan inovasi dengan melakukan peningkatan pelayanan kepada pelanggan. Perbaiki kualitas air yang dihasilkan. Semakin berkualitas air yang dihasilkan oleh PUDAM, maka kualitas hidup masyarakat akan semakin meningkat,” ujarnya.
Bupati juga menekankan agar yang terpenting adalah aliran air harus terus lancar dan tidak tersendat.” “Panjenengan semua harus beriorientasi pada kepuasan pelanggan. Segera tindak lanjuti segala aduan dan keluhan. Mudah-mudahan PUDAM Kabupaten Demak akan menjadi pemenang di hati masyarakat Demak,” pungkasnya.
Sementara itu direktur PUDAM Khoirul Huda mengatakan bahwa saat ini sudah ada 57 ribu pelanggan PUDAM yang tersebar di 10 kecamatan yang ada di Kabupaten Demak. Untuk itu mereka berharap agar kedepan bisa memberikan pelayanan kepada pelanggan lebih baik lagi. (*)
