DEMAK – Perpustakaan sekolah memegang peranan yang sangat vital dalam mencerdaskan kehidupan bangsa. Perpustakaan adalah jantung dari institusi pendidikan yang menyediakan sumber daya informasi dan pengetahuan kepada siswa dan guru. Hal ini dijelaskan Bupati Demak Eistianah saat membuka Bimbingan Teknis Pengelolaan Perpustakaan Sekolah Berbasis Otomasi di Perpusda Kabupaten Demak, Senin (20/5).
“Terlebih, dalam era digital seperti saat ini, perpustakaan tidak hanya berfungsi sebagai tempat penyimpanan buku, tetapi juga harus mampu mengintegrasikan teknologi informasi dalam operasionalnya,” ujarnya.
“Oleh karena itu, saya sangat apresiatif dengan penyelenggaraan bimtek ini. Mengingat pengelolaan perpustakaan berbasis otomasi menjadi sebuah kebutuhan yang tidak bisa ditawar lagi. Dengan sistem otomasi, kita dapat meningkatkan efisiensi dan efektivitas pengelolaan perpustakaan, mulai dari katalogisasi, sirkulasi, hingga pelayanan informasi yang lebih cepat dan akurat kepada para pengguna,” jelas Bupati didampingi Kepala Perpustakaan Agung Hidayanto.
Bupati berharap melalui bimbingan teknis ini, para peserta dapat memahami dan menguasai teknik-teknik pengelolaan perpustakaan yang modern dan berbasis teknologi. Serta menjadikan perpustakaan sebagai tempat favorit di lingkungan sekolah.
“Saya juga berharap kegiatan ini dapat menjadi momentum untuk memperkuat komitmen kita bersama dalam memajukan pendidikan di daerah kita,” tegas bupati.
Dalam kesempatan itu juga dilaunching Demak Statistics For Public (D’SPOT). Layanan ini merupakan komitmen dari Pemerintah Kabupaten Demak dan BPS Kabupaten Demak untuk memberikan pelayanan diseminasi statisik.
Henri dari BPS Demak menjelaskan melalui pojok BPS di setiap perpustakaan, masyarakat bisa dengan mudah mengakses data dan informasi statistik Kabupaten Demak yang bersifat publik. Menjadi harapan bersama, melalui layanan ini masyarakat khususnya mahasiswa, pelajar dan para peneliti lebih mudah didalam mengakses data-data baik data yang dihasilkan BPS maupun data-data sektoral. (*)









