SEMARANG – Ajang lomba mewarnai tingkat Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) dan Taman Kanak Kanak (TK) yang digelar Forum Wartawan Balaikota (Forwakot) di Semarang Zoo atau Bonbin Mangkang berlangsung meriah. Lomba mewarnai dengan tema Kita Anak Hebat ini diikuti kurang lebih 100 anak, terdiri atas tiga kategori yakni PAUD, TK A dan TK B.
Ketua Forwakot Semarang, Adennyar Wicaksono, mengucapkan rasa bangga kepada peserta yang ikut berpartisipasi dalam lomba mewarnai kali ini. Diharapkan, melalui ajang lomba mewarnai ini bisa mengasah kemampuan perkembangan motorik anak lebih berkreasi dan sarana edukasi sambil belajar menyenangkan sejak usia dini. “Kali ini kita berkolaborasi dengan Semarang Zoo, sekaligus anak-anak bisa sambil menikmati libur sekolah. Dan mengucapkan terimakasih kepada para mitra baik Pemerintah Kota (Pemkot) Semarang dan pihak swasta yang telah membantu dan menyukseskan acara ini. Diharapkan, nantinya juga bisa berkolaborasi menggelar event lainnya kedepan,”terangnya, Minggu (17/13/2023).
Salah satu peserta, Muhammad Rashya Naufal (5), TK B Tarbiyatul Athfal 12, Kaliwungu Selatan, Kendal, mengatakan sangat senang mengikuti lomba mewarnai. “Karena selain ikut lomba bisa juga sambil jalan-jalan dan melihat aneka satwa di Semarang Zoo, apalagi bersama keluarga. Meski belum menang lomba, kali ini tapi bisa dapat bertemu dengan teman baru di sini,”katanya.
Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan, Wing Wiyarso menjelaskan, lomba mewarnai ini kegiatan yang positif, bisa mengembangkan kreatifitas anak, sehingga bebas berimajinasi. Sehingga diharapkan dengan adanya lomba mewarnai ini memgembangkan kreatifitas tinggi. “Jangan takut mencoba agar berkreasi bebas, mengembangkan imajinasi anak,”katanya.
Sudah seharusnya, lanjut dia, orangtua memberikan ruang dan fasilitas agar anak lomba mewarnai kegiatan positif, meningkatkan kreatifitas dan imajinasi meningkat. (sgt)









