DEMAK – DPC PKB Kabupaten Demak mendistribusikan 300 bingkisan sembako untuk warga korban banjir rob di Dukuh Krasak, Desa Gebang dan Desa Margolinduk, Kecamatan Bonang.
Selain itu, 100 bingkisan sembako lainnya di Desa Bogosari, Kecamatan Guntur. Total yang disalurkan ke masyarakat ada 400 bingkisan sembako. Berupa beras, minyak goreng, gula pasir, roti dan mi instan. Dengan adanya bantuan sembako dari DPC PKB ini, warga korban banjir merasa senang.
Ketua DPC PKB Demak yang juga menjabat Ketua DPRD H Zayinul Fata mengatakan, bantuan sembako tersebut untuk membantu meringankan beban warga terdampak banjir rob di Bonang dan banjir jebolan tanggul Sungai Cabean di Desa Bogosari.
“Ini demi kemaslahatan bersama utamanya untuk warga yang terkena bencana banjir di pesisir Bonang dan banjir di Kecamatan Guntur,”jelasnya.
Zayinul Fata menambahkan, pemerintah daerah utamanya DPRD Demak akan berupaya keras berjuang bagi kemaslahatan masyarakat Kabupaten Demak. Termasuk di Dukuh Krasak, Desa Gebang yang terdampak banjir rob dan abrasi.
Menurutnya, informasi yang disampaikan warga setempat bahwa abrasi dan rob sudah berlangsung setahun terakhir. Makin lama makin tinggi dan terjadi tiap hari. “Air tingginya sedengkul,”katanya.
Zayinul mengatakan, untuk mengurangi dampak banjir rob ini, maka perlu adanya peninggian jalan sehingga rob bisa ditahan agar tidak merendam rumah warga. (*)